Pekanbaru, 16/10/2022 – Salah seorang mahasiswa atas nama “Maya Nur Haliza” yang merupakan mahasiswa semester lima pada Program Studi Pendidikan Kimia menjadi delegasi Pendidikan Kimia UIN SUSKA Riau dan berhasil meraih “Juara 2 Lomba Poster Penelitian Pendidikan Kimia Nasional pada Acara ACEF IV yang ditaja oleh Himpunan Mahasiswa Kimia Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh”. Hal ini merupakan prestasi yang sangat luar biasa untuk mahasiswa prodi pendidikan kimia dapat bersaing dalam tingkat nasional dengan mempersembahkan poster karya tulis ilmiah dengan judul “Analisis Penerapan Virtual Laboratory pada Pembelajaran Kimia”.
Tahniah dan selamat atas prestasi yang telah diraih, semoga menjadi tambahan terbaik untuk reputasi Prodi Pendidikan Kimia dan UIN Suska Riau untuk mencapai puncak gemilang dan terbilang. Tetaplah semangat untuk terus berkarya dan mampu menebarkan semangat berkarya ke seluruh mahasiswa lainnya (IMT).
Kontributor : Ira Mahartika, M.Pd
Editor : Ardiansyah, M.Pd